Abstract


Pandemic Covid-19 memberikan pelajaran berharga bahwa tanggungjawab pendidikan menjadi tanggungjawab bersama sesuai Konsep Tri Pusat Pendidikan KH Dewantara. Konsep merdeka belajar harus dijalankan di era digital saat ini. Tentunya media IT sangat dibutuhkan. Kelas virtual harus direalisasikan secara nyata. Penelitian ini dalam rangka mengembangkan Model Kelas Virtual TVSekolah untuk jenjang PAUD. Metode yang digunakan adalah R &D. Uji coba dilakukan pada kelompok kecil satu lembaga, dan kelompok besar 9 lembaga. Hasil uji efektivitas N-Gain Score diperoleh kesimpulan bahwa Model Kelas VirtualTVSekolah dapat merefleksikan konsep merdeka belajar di PAUD. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan yang signifikan baik dari uji coba kelompok kecil sebesar 76% dan pada uji coba kelompok besar 90,9%. Perubahan yang dapat diamanti adalah anak mampu menggunakan IT sebagai sarana pembelajaran, mandiri dalam belajar berekplorasi dan elaborasi, mandiri berubah dari konvensional ke digital, berani berbagi ilmu dan pengalaman belajar kepada teman sebaya secara ekspresif dan percaya diri.


Keywords


vituil class tvsekolah; Independent learning; jenjang paud